LONDON, (PR).- Hasil imbang tanpa gol di Stamford Bridge, London, Sabtu 13 Januari 2018 menahan Chelsea di urutan ketiga klasemen sementara Liga Inggris dengan 47 poin dari 23 laga.

LONDON, (PR).- Para pemain Chelsea harus memikul tanggung jawab atas penampilan mengecewakan mereka di Liga Inggris dalam beberapa pekan terakhir, bukan manajer Antonio Conte.
Pernyataan itu diutarakan pemain bertahan Gary Cahill. The Blues yang merupakan juara bertahan Liga Inggris mengalami periode pahit di lapangan ketika kalah 1-4 di markas Watford. Lima hari sebelumnya, mereka kalah 0-3 dari tamunya, Bournemouth.
Hal itu memicu spekulasi mengenai masa depan sang pelatih asal Italia. "Para pemain harus bertanggung jawab. Sang manajer telah melakukan pekerjaan luar biasa. Inilah yang terburuk yang pernah saya rasakan untuk beberapa waktu," kata Cahill.
Kekalahan dari Watford membuat Chelsea menghuni peringkat keempat klasemen sementara Liga Inggris, tertinggal 19 poin dari pemuncak klasemen, Manchester City.
Pemain bertahan lainnya, Cesar Azpilicueta mengatakan, Chelsea harus fokus untuk bisa finis di Empat Besar dan menumbuhkan keyakinan bahwa mereka masih mampu menyelamatkan musim dengan menjuarai Piala FA.
Chelsea akan menghadapi Hull City di putaran kelima Piala FA dan berada di 16 Besar Liga Champions. Mereka akan berhadapan dengan wakil Spanyol, Barcelona akhir bulan ini.
"Saya yakin tim ini akan bangkit. Kami memiliki tiga target untuk dikejar dan kami memiliki tiga atau empat bulan yang masif di depan kami," kata Azpilicueta seperti dilaporkan Reuters dan dikutip Antara.
"Sebagai pemain, apa yang saya inginkan adalah kembali latihan sesegera mungkin, bekerja keras untuk pertandingan Senin, mendapatkan 3 poin, dan mendapatkan kembali rasa percaya diri," katanya.
Courtois, antara London dan Madrid
Kiper Chelsea Thibaut Courtois mengatakan, dia siap memperpanjang kontraknya meski faktanya, hatinya berada di Madrid untuk alasan-alasan pribadi.
Sejak masuk tim inti Chelsea pada 2014, pemain internasional Belgia itu kerap dikait-kaitkan dengan Real Madrid. Namun, dia mengatakan, negosiasi-negosiasi mengenai kontrak baru dengan sang juara bertahan Liga Inggris akan segera terjadi dan dalam waktu dekat ia akan menandatanganinya.
"Kami sepakat untuk kembali bertemu pada Februari karena klub memiliki urusan-urusan yang lebih penting untuk diurus pada Januari. Tidak ada yang terburu-buru. Saya dikontrak sampai 2019. Normalnya, tidak ada masalah dan saya akan memperpanjangnya," ucapnya.
"Saya senang berada di sini dan saya melihat kami menuju ke arah yang tepat dalam mengincar lebih banyak gelar. Tanda-tandanya positif. Hasrat mereka untuk juga mengunci Eden Hazard membuat saya juga yakin," ujarnnya mengacu kepada rekan setimnya yang sama-sama berasal dari Belgia.
Kabar itu memberikan suntikan semangat bagi Chelsea menyusul periode tidak konsisten di dalam dan di luar lapangan belakangan ini.
Courtois menghabiskan tiga tahun sebagai pemain pinjaman di Atletico Madrid dari 2011 sampai 2014. Pemain itu memiliki dua anak dari hubungan dengan mantan kekasihnya yang tinggal di Madrid, dan ia secara reguler mengunjungi ibu kota Spanyol itu.
"Sudah banyak yang mengetahui situasi pribadi saya yang terkait dengan kota Madrid. Dua anak saya tinggal di sana bersama ibu mereka," ucapnya.
"Sebagaimana situasinya, ini tidak selalu mudah. Hati saya berada di Madrid; itu logis dan dapat dipahami. Suatu hari saya akan kembali ke Madrid. Saya mencintai Spanyol, saya mencintai kota itu, saya menghabiskan tahun-tahun yang indah di sana. Jika Real Madrid tertarik, mereka harus menghubungi Chelsea,” katanya.***